PENGERTIAN BUDAYA DAN KEBUDAYAAN MENURUT PARA AHLI SECARA LENGKAP

Pengertian Arti Definisi Dari Budaya dan Kebudayaan. Secara umum, menurut pakar bahasa Wikipedia Indonesia bahwa Budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang, dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok orang, dan diwariskan dari generasi ke generasi. Budaya terbentuk dari banyak unsur yang rumit, termasuk sistem agama dan politik, adat istiadat, bahasa, perkakas, pakaian, bangunan, dan karya seni. Banyak sekali cabang kebudayaan yang terdapat di Indonesia apabila dilihat dari ragam atau jenis-jenisnya. Singkatnya, kebudayaan dan budaya merupakan dua buah kata yang saling berhubungan namun kalau ditelusuri lebih jauh, keduanya memiliki perbedaan. Jadi untuk lebih mendalam apa itu yang dimaksud dengan istilah budaya dan kebudayaan berdasarkan pendapat para pakar maupun ahli, berikut penjelasan melalui lengkapnya di pengertianartidefinisidari.blogspot.com.

https://pengertianartidefinisidari.blogspot.com/




PENGERTIAN BUDAYA MENURUT PARA AHLI

1. WIKIPEDIA INDONESIA

Menurut Wikipedia Indonesia, bahwa Budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang, dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok orang, dan diwariskan dari generasi ke generasi. Budaya terbentuk dari banyak unsur yang rumit, termasuk sistem agama dan politik, adat istiadat, bahasa, perkakas, pakaian, bangunan, dan karya seni.


2. Soelaiman Soemardi dan Selo Soemardjan

Menurut Soelaiman Soemardi dan Selo Soemardjan, bahwa Budaya adalah suatu kebudayaan yang lahir dari adanya karya masyarakat yang dalam proses penciptaannya berasal dari cipta dan rasa yang ada di dalam diri suatu masyarakat.


3. Effat Al-Syarqawi

Dalam Effat Al-Syarqawi berpendapat bahwa budaya ialah budaya adalah kehidupan dari suatu kelompok masyarakat harus memiliki suatu makna dan juga nilai yang bersifat rohanian dengan suatu tujuan yang menjadi pedoman hidup.


4. Soekmono

Menurut Soekmono mendefinisikan bahwa budaya adalah hasil dari usaha yang dilakukan oleh manusia yang memiliki wujud atau juga hanya sebuah pemikiran yang lahir saat hidup di masa lalu dan menjadi tradisi.


5. Lehman, Himstreet, Batty

Menurut Lehman, Himstreet, dan Batty bahwa budaya adalah susunan yang terdiri dari beberapa pengalaman hidup dari berbagai kelompok masyarakat pada saat itu atau di masa lalu.


6. Ki Hajar Dewantara

Menurut Ki Hajar Dewantara bahwa budaya adalah hasil dari semua yang dilakukan dalam usaha perjuangan masyarakat terhadap alam dan zaman.


7. Koentjaraningrat

Menurut Koentjaraningrat dalam pandanganya bahwa budaya adalah sebuah buah pikir, rasa, upaya atau tindakan serta karya yang ditinggalkan sebagai sejarah selama manusia atau kelompok masyarakat hidup.


8. Croydon

Menurut Croydon dalam pandangan dan persepsinya bahwa budaya adalah kumpulan dari pola yang terpadu yang sebagian telah berada di bawah alam sadar sehingga menjadi suatu kebiasaan.


9. Kluckhohn, Kelly

Menurut Kluckhohn, Kelly dalam persepsinya bahwa budaya adalah semua tatanan dalam kehidupan yang didapatkan dari proses sejarah atau historis masa lalu.


10. Jensen, Trenholm

Menurut Jensen, Trenholm bahwa budaya adalah kumpulan dari norma maupun aturan.


PENGERTIAN KEBUDAYAAN MENURUT PARA AHLI

11. Ensiklopedi Nasional Indonesia

Menurut Ensiklopedi Indonesia, bahwa Budaya adalah Kebudayaan adalah himpunan keseluruhan dari semua cara manusia berpikir, berperasaan, dan berbuat, serta segala sesuatu yang dimiliki manusia sebagai anggota masayarakat, yang dapat dipelajari, dan dialihkan dari suatu generasi ke generasi berikutnya.


12. Soelaiman Soemardi dan Selo Soemardjan

Menurut Soelaiman Soemardi dan Selo Soemardjan, bahwa kebudayaan adalah sarana hasil karya, rasa, dan cipta masyarakat.


13. Edward Burnett Tylor

Menurut Tylor, bahwa Kebudayaan adalah keseluruhan yang kompleks, yang di dalamnya terkandung pengetahuan, kepercayaan, kesenian, moral, hukum, adat istiadat, dan kemampuan-kemampuan lain yang didapat seseorang sebagai anggota masyarakat.

Baca: PENGERTIAN SENI DAN KESENIAN MENURUT PARA AHLI SECARA LENGKAP

14. M. Jacobs dan B.J. Stern

Menurut M. Jacobs dan B.J. Stern, bahwa Kebudayaan adalah mencakup keseluruhan yang meliputi bentuk teknologi sosial, ideologi, religi, dan kesenian serta benda, yang kesemuanya merupakan warisan sosial.


15. Boundedetal

Menurut Boundedetal, dalam pandangan dan persepsinya bahwa Kebudayaan adalah sesuatu yang terbentuk oleh pengembangan dan transmisi dari kepercayaan manusia melalui simbol-simbol tertentu, misalnya simbol bahasa sebagai rangkaian simbol yang digunakan untuk mengalihkan keyakinan budaya di antara para anggota suatu masyarakat. Pesan-pesan tentang kebudayaan yang di harapkan dapat di temukan di dalam media, pemerintahan, intitusi agama, sistem pendidikan dan semacam itu.


16. Ki Hajar Dewantara

Menurut Ki Hajar Dewantara bahwa kebudayaan adalah buah budi manusia dalam hidup bermasyarakat.


17. Koentjaraningrat

Menurut Koentjaraningrat dalam pandanganya bahwa kebudayaan adalah keseluruhan sistem, gagasan, tindakan dan hasil karya manusia dalam rangka kehidupan masyarakat yang dijadikan milik diri manusia dengan cara belajar.


18. R. Linton

Menurut R. Linton dalam persepsinya bahwa kebudayaan adalah konfigurasi dari tingkah laku dan hasil laku, yang unsur-unsur pembentukannya didukung serta diteruskan oleh anggota masyarakat tertentu.


19. Arkeolog R. Seokmono

Menurut Seokmono dalam persepsinya bahwa kebudayaan adalah seluruh hasil usaha manusia, baik berupa benda ataupun hanya berupa buah pikiran dan dalam penghidupan.


20. Edward said

Menurut said, bahwa kebudayaan adalah satu cara perjuangan melawan pemusnahan dan pelenyapan. Kebudayaan adalah suatu bentuk ingatan melawan penghapusan.


21. Harjoso

Menurut Harjoso, bahwa inti dari Kebudayaan adalah:
  1. Kebudayaan yang terdapat didalam masyarakat berbeda antara satu dengan yang lain.
  2. Kebudayaan itu dapat diteruskan dan dapat diajarkan.
  3. Kebudayaan itu terjabarkan dari komponen-komponen biologis, psikologis, dan sosiologis dari eksistensi/keberadaan manusia.
  4. Kebudayaan itu berstruktur atau mempunyai cara atau aturan.



DEFINISI SECARA UMUM DARI PENDAPAT PARA PAKAR

Ada banyak definisi dari Budaya dan kebudayaan, yaitu :

22. Secara etimologis (menurut arti katanya):

BUDAYA

Kata budaya berasal dari bahasa sansekerta "Buddhayah" yang diartikan sebagai hal-hal yang dikaitkan dengan budi dan akal manusia.


KEBUDAYAAN

Secara etimologi, kata “kebudayaan” berasal dari bahasa sansekerta “budhayah” (merupakan bentuk jamak dari kata “budhi“) yang memiliki pengertian budi, akal, atau hal yang berkaitan dengan akal. Adapun kata “budaya“, merupakan bentuk jamak dari kata “budi-daya“, yaitu daya dari budi yang berupa cipta, rasa, dan karsa. Maka, hasil dari cipta, rasa, dan karsa tersebut diistilahkan dengan “kebudayaan“.


23. Secara terminologi (menurut definisi atau batasan istilah):

Umumnya kata “budaya“, merupakan bentuk jamak dari kata “budi-daya“, yaitu daya dari budi yang berupa cipta, rasa, dan karsa. Maka, hasil dari cipta, rasa, dan karsa tersebut diistilahkan dengan “kebudayaan“.


KESIMPULAN SECARA LENGKAP DARI PENGERTIAN BUDAYA DAN KEBUDAYAAN MENURUT PARA AHLI

Budaya terbentuk dari banyak unsur yang rumit, termasuk sistem agama dan politik, adat istiadat, bahasa, perkakas, pakaian, bangunan, dan karya seni. Bahasa, sebagaimana juga budaya, merupakan bagian tak terpisahkan dari diri manusia sehingga banyak orang cenderung menganggapnya diwariskan secara genetis. Selain arti lengkap jika dilihat berdasarkan tokoh, ahli maupun menurut pakar dapat disimpulkan terdapat beberapa fungsi dan unsur dari budaya dan kebudayaan tersebut. kebudayaan mendefinisikan suatu cara hidup yang berkembang, dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok orang, dan diwariskan dari generasi ke generasi. Demikianlah artikel pengertianartidefinisidari.blogspot.com semoga bermanfaat!

Post a Comment for "PENGERTIAN BUDAYA DAN KEBUDAYAAN MENURUT PARA AHLI SECARA LENGKAP"