PENGERTIAN, ALUR DAN TUJUAN PEMBELAJARAN

https://pengertianartidefinisidari.blogspot.com/


Menurut UU Sistem Pendidikan Nasional Nomor 20 Tahun 2003 menyatakan Pembelajaran adalah suatu proses interaksi peserta didik dengan pendidik dan sumber belajar pada sebuah lingkungan belajar.


Dalam arti tradisional, Pembelajaran adalah suatu bantuan yang diberikan pendidik agar terjadi proses pemerolehan ilmu dan pengetahuan, penguasaan, kemahiran, dan pembentukan sikap dan keyakinan peserta didik. Walaupun dapat diartikan sebagai bantuan guru dan siswa, namun Metode pembelajaran lebih umum dikenal sebagai suatu proses komunikasi dua arah dengan membelajarkan siswa menggunakan asas pendidikan maupun teori belajar yang merupakan penentu utama keberhasilan pendidikan.


Indikator yang dijadikan sebagai tolak ukur dalam menyatakan bahwa suatu proses belajar mengajar dapat dikatakan berhasil, adalah:
  • Daya serap terhadap bahan pelajaran yang diajarkan mencapai prestasi tinggi, baik secara individu maupun kelompok,
  • Perilaku yang digariskan dalam tujuan pengajaran telah dicapai siswa baik individu maupun klasikal.
  • Penilaian keberhasilan dalam belajar mengajar dapat menggunakan tes prestasi belajar untuk mengukur dan mengevaluasi tingkat keberhasilan.



Pembelajaran dapat juga diartikan sebuah proses dimana lingkungan seseorang secara sengaja dikelola untuk memungkinkan dia ikut serta dalam tingkah laku tertentu dalam kondisi-kondisi khusus atau menghasilkan respons terhadap situasi tertentu, pembelajaran merupakan subset khusus dari pendidikan.


Oleh karena itu Prinsip pembelajaran kurikulum merdeka telah didefinisikan kembali sebagai salah satu kerangka dasar yang ditetapkan oleh Pemerintah Pusat. Sehingga Satuan pendidikan melaksanakan pembelajaran sesuai kurikulum merdeka diharapkan mengacu pada prinsip tersebut. Kemendikbudristek menetapkan prinsip pembelajaran yang ditulis di panduan pembelajaran dan asesmen pendidikan. Dalam Prinsip pembelajaran kurikulum merdeka ini, sistem belajar berbasis proyek yang bertujuan untuk mengembangkan soft skills dan juga karakter siswa yang sesuai dengan dasar negara yaitu Pancasila. Kurikulum Merdeka juga memiliki karakteristik yang esensial yang fokus pada sistem pembelajaran melalui kompetensi dasar seperti literasi dan numerasi.


TUJUAN PEMBELAJARAN


Pembelajaran merupakan upaya dalam mengorganisasikan lingkungan pendidikan untuk menciptakan situasi dan kondisi belajar bagi siswa. Pembelajaran merupakan upaya penting dalam mempersiapkan siswa untuk menjadi warga masyarakat yang baik dan diharapkan. Pembelajaran yang terorganisir secara baik dan sisitematis, secara langsung atau pun tidak langsung dapat memberikan kemudahan bagi proses belajar mengajar di sekolah sehingga mencapai capaian pembelajaran (CP). Hal ini, terkait dengan kemajuan bidang pendidikan dan dengan adanya perbaikan metode belajar-mengajar yang dirasakan tidak bisa dipisahkan dari masalah penilaian dan/ asesmen.


ALUR PEMBELAJARAN


Alur Pembelajaran adalah rangkaian tujuan pembelajaran yang tersusun secara sistematis dan logis di dalam fase secara utuh dan menurut urutan pembelajaran sejak awal hingga akhir suatu fase. Alur ini disusun secara linear sebagaimana urutan kegiatan pembelajaran yang dilakukan dari hari ke hari untuk mengukur CP (Capaian Pembelajaran).


Guru berhak untuk menyusun alur pembelajaran masing-masing, yang terdiri dari rangkaian tujuan pembelajaran. Pemerintah menyediakan beberapa set alur untuk digunakan sebagai contoh pengembangan kurikulum yang siap digunakan satuan pendidikan, dan panduan untuk penyusunan perangkat ajar.


Alur tujuan pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka harus mencakup kompetensi, konten dan variasi. Adapun yang dimaksud kompetensi adalah kemampuan yang dapat didemontrasikan atau dikuasi oleh peserta didik. Konten adalah materi atau konsep utama yang perlu dipahami peserta didik di akhir satu unit pembelajaran. Sedangkan yang dimaksud variasi adalah keterampilan berpikir yang perlu dikuasai siswa untuk dapat mencapai tujuan pembelajaran.

Baca Juga: Apa Itu Capaian Pembelajaran (CP) dan Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) Pada Kurikulum Merdeka

Berikut ini Contoh Alur Tujuan Pembelajaran pada pelajaran Bahasa Indonesia Fase E kelas 10.


Capaian Pembelajaran (CP):


Pelajar memahami ide pokok dan ide perinci serta mengenali akurasi informasi dalam paparan lisan, menjelaskannya kembali, menganalisisnya, serta menyampaikan pendapatnya menggunakan pengetahuan yang diperolehnya dari informasi yang dapat dipertanggungjawabkan. Pelajar juga membaca dengan fasih dan memahami kata-kata baru dalam konteks yang spesifik, serta mengenali akurasi informasi dalam bacaan. Pelajar menuliskan tanggapannya terhadap bacaan menggunakan Pengetahuan yang diperolehnya dari bacaan lain. Pelajar menulis riset sederhana terkait topik yang dikenali menggunakan rujukan yang dapat dipertanggungjawabkan dan metodologi sederhana.


Tujuan Pembelajaran 10.1:


Pelajar menemukan ide pokok dan ide perinci serta menjelaskan kembali isi / informasi dengan kata-kata sendiri setelah menyimak diskusi dan paparan lisan orang lain terkait dengan topik yang dikenali.


Tujuan Pembelajaran 10.2:


Pelajar mengidentifikasi dan menjelaskan arti kata-kata jarang muncul (low-frequency words) dan kata-kata baru dalam bacaan, serta menggunakan kata-kata tersebut dalam konteks yang spesifik yang dikenali


Tujuan Pembelajaran 10.3:


Pelajar menerapkan norma kesopanan (sikap), dan menggunakan kata-kata / diksi sesuai konteks budaya dan konteks bahasa lisan, serta menghargai penjelasan lawan bicara pada saat berdialog atau berdiskusi untuk menyelesaikan masalah secara bersama-sama.


Tujuan Pembelajaran 10.4:


...........................DST


Demikianlah uraian arti alur tujuan dan capaian pembelajaran yang dapat dibagikan pengertianartidefinisidari.blogspot.com, semoga bermanfaat!

Post a Comment for "PENGERTIAN, ALUR DAN TUJUAN PEMBELAJARAN"