APA YANG DIMAKSUD DENGAN SUMBER DAYA ALAM BERIKUT CONTOHNYA

Yang dimaksud dengan Sumber Daya Alam (SDA) adalah unsur-unsur lingkungan alam, baik fisik maupun hayati yang diperlukan manusia dalam memenuhi kebutuhannya guna meningkatkan kesejahteraan hidup. Berdasarkan penjelasan pengertianartidefinisidari.blogspot.com, maka kamu sudah mengerti apa itu SDA, lalu apa saja contohnya?, berikut pembahasannya.

https://pengertianartidefinisidari.blogspot.com/


CONTOH

Adapun contoh-contoh Sumber Daya Alam (SDA) itu adalah hewan, tumbuh-tumbuhan, tanah, air, dan lain sebagainya.


Hewan

Hewan merupakan contoh dari sumber daya alam hayati. SDA hayati merupakan segala kekayaan alam yang bersumber dari mahluk hidup, baik dari hewan maupun tumbuhan. Adapun contohnya, yaitu ayam, kambing, sapi, hewan mikroba, ikan, padi, ubi, jagung, kapas, teh, kopi, kayu, dan sebagainya.


Sumber daya hewani banyak digunakan sebagai sumber pangan dan memenuhi kebutuhan sehari-hari manusia. Misalnya, daging hewan bisa memberikan sumber protein yang sangat baik bagi manusia. Selain itu, hasil dari produksi hewan juga dapat dimanfaatkan sebagai sumber pangan, seperti susu dan madu.


Tumbuh-tumbuhan

Sama halnya hewan, Tumbuh-tumbuhan merupakan contoh sumber daya alam hayati. Sumber daya tumbuhan banyak digunakan sebagai sumber pangan dan memenuhi kebutuhan sehari-hari manusia. Misalnya, tumbuh-tumbuhan sayuran berdaun hijau bisa memberikan sumber protein yang sangat baik bagi manusia. Selain itu, sayuran termasuk tinggi akan zat besi, kalsium, magnesium, kalium, vitamin A, vitamin C, vitamin E, dan vitamin K.


Tanah dan Air

Tanah, Air, dan Sinar Matahari merupakan contoh dari sumber daya alam nonhayati. Sumber daya tersebut dikatakan sebagai SDA nonhayati karena sumbernya bukan berasal dari makhluk hidup.


APAKAH PERBEDAAN SDA HAYATI DENGAN NONHAYATI

Sumber daya alam hayati atau SDA biotik adalah segala sesuatu yang dihasilkan oleh makhluk hidup, seperti hewan dan tumbuh-tumbuhan. Sementara itu, SDA nonhayati atau SDA abiotik adalah kebalikan dari SDA hayati.


Itulah penjelasan berikut bahasan apakah yang dimaksud dengan sumber daya alam dan contonya yang dapat dibagikan pengertianartidefinisidari.blogspot.com, semoga bermanfaat!!!

Post a Comment for "APA YANG DIMAKSUD DENGAN SUMBER DAYA ALAM BERIKUT CONTOHNYA"